PUSARAN.CO- Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2022/2023 sudah berakhir sejak tanggal 10 Mei 2023. Guru-guru dan wali kelas sibuk dan penuh ketelitian menginput nilai siswa ke Aplikasi raport RDM di ruang guru. Selasa (20/06)
Kepala MTsN 2 Lahat Titin Harianti menuturkan Penginputan nilai aplikasi RDM menjadi tanggung jawab dan kewajiban setiap guru di Madrasah untuk menentukan tingkat keberhasilan peserta didik atas nilai yang diperoleh berdasarkan penilaian pengetahuan dan keterampilan setiap peserta didik, tuturnya
Beliau himbau kepada dewan guru dan walikelas untuk segera menyelesaikan inputan nilai siswa sehingga wali kelas dapat segera mencetak raport diharapkan sehari sebelum pelaksanaan pembagian raport sudah siap dan tidak terjadi keterlambatan, tegasnnya
Rini Pidiawati Selaku Operator Emis mengatakan bahwa seluruh guru mapel dapat menginput nilai mapel masing-masing melalui akun yang sudah disediakan. Penginputan nilai RDM sudah beberapa hari dilaksanakan alhamdulilah sebagian guru sudah selesai input nilai.
Selanjutnya untuk koneksi internet /signal sangat bagus sehingga sangat mendukung untuk pengisian /Penginputan nilai pada aplikasi RDM berjalan dengan lancar, ujar Rini.(RLS)